Klasemen MotoGP setelah balap Sepang

Klasemen MotoGP setelah balap Sepang

Pebalap Ducati Andrea Dovizioso

Jakarta (Otolovers) - Pebalap Yamaha Valentino Rossi berhasil menambah poin setelah finish di urutan kedua dalam balap trek basah di sirkuit Sepang, Malaysia, Minggu.

Rossi meningkatkan poinnya menjadi 236, sementara Jorge Lorenzo, rekan satu timnya, yang finish ketiga mengumpulkan total 208 poin.

Marc Marquez yang kali ini tercecer finish di urutan 11 setelah jatuh dalam upaya merebut tempat ketiga dari pebalap Ducati Andrea Dovizioso. Marquez yang sudah memastikan gelar Juara Dunia 2016 sekarang memiliki 278 poin.

Dovizioso yang dengan penuh ketenangan akhirnya memenangi balap MotoGP Malaysia, sekarang berada di posisi kelima dengan 162 poin, di bawah pebalap Suzuki Maverick Vinales yang mengoleksi 191 poin.

Balap MotoGP musim ini tinggal menyisakan satu seri lagi, yakni di Valencia.

Berikut klasemen MotoGP setelah balapan di Sirkuit Internasional Sepang, Malaysia, Minggu (30/10):
Klasemen MotoGP setelah balap Sepang

Klasemen MotoGP usai balap Sepang



COPYRIGHT © Otolovers.com 2016

Komentar