Iannone pimpin FP3 MotoGP Austria, Marquez jatuh hindari Pedrosa

Iannone pimpin FP3 MotoGP Austria, Marquez jatuh hindari Pedrosa

Pebalap Ducati Andrea Iannone

Spielberg (Otolovers) - Andrea Iannone memimpin dalam latihan bebas ketiga (FP3) di depan rekan setimnya di Ducati, Andrea Dovizioso, dalam MotoGP Austria, setelah keduanya menjadi yang tercepat pada Jumat menjelang balap GP ke-250 mereka.

Pebalap Suzuki Ecstar Maverick Vinales tercepat menjadi yang tercepat ketiga, sementara Jorge Lorenzo dari Yamaha membuat lompatan besar untuk mengisi empat besar.

Sesi latihan bebas fokus pada insiden yang dialami Marc Marquez di tikungan ketiga setelah mencoba menghindari benturan dengan rekan setimnya di Repsol Honda, Dani Pedrosa, pada Sabtu pagi.

Marquez dengan lamban berdiri dan kembali ke pit, sebelum menuju ke pusat medis. Marquez dilaporkan terkilir bahunya dan harus mendapatkan pemeriksaan medis lebih lanjut.

Scott Redding (Octo Pramac Yakhnich) mengisi peringkat kelima tercepat, di belakang Lorenzo, sedangkan Valentino Rossi berada di posisi keenam. Di belakang Rossi ada Eleix Espargaro dari Suzuki Ecstar menempati posisi ketujuh, diikuti Hector Barbera dari Avintia Ducati.

Selain Marquez, Cal Crutchlow dan Jack Miller dari Estrella Galicia 0.0 Marc VDS juga mengalami kecelakaan, demikian mengutip motogp.com.



COPYRIGHT © Otolovers.com 2016

Komentar