Saudara Marc, Alex Marquez, dioperasi setelah jatuh dalam latihan

Saudara Marc, Alex Marquez, dioperasi setelah jatuh dalam latihan

Jakarta (Otolovers) - Marc Marquez, Alex Marquez, mengalami kecelakaan saat latihan privat di Jerez, Spanyol, yang membuatnya harus menjalani operasi dan beristirahat setidaknya dalam beberapa pekan kedepan.

Dr Xavier Mir dari Rumah Sakit Universitario Quiron Dexeus kepada motogp.com mengungkapkan perkembangan terkini mengenai kondisi Alex.

Menurut Mir, setelah berada di Barcelona, dokter memeriksa pebalap Spanyol itu dan melakukan CT scan tiga dimensi, dimana mereka menemukan patah tulang kecil di triquetrum (tulang pergelangan tangan) kiri Alex.

Triquetrum adalah salah satu dari delapan tulang di pergelangan tangan dan dekat skafoid. Dokter mendeteksi bahwa patahan itu sedikit bergeser sehingga diputuskan untuk dioperasi dan memasangkan skrup kompresi.

Itu adalah operasi yang sangat agresif yang dilakukan dengan sayatan kecil dengan skrup dimasukkan ke dalam tulang pada tempat yang tepat.

Alex Marquez mulai menjalani proses itu hari Senin pagi dan Dr Mir percaya itu akan memakan waktu 48 jam sampai rehabilitasi bisa dimulai.
Saudara Marc, Alex Marquez, dioperasi setelah jatuh dalam latihan


Tulang itu akan sembuh dalam waktu tiga minggu, tetapi Marquez (Alex) akan mencoba untuk kembali ke latihan di Jerez pada pekan kedua Maret karena tulang tersebut aman dan tidak begitu terpengaruh dengan gerakan sendi pergelangan tangan.

"Cedera itu mungkin akan menjadi masalah saat pengereman, ketika pebalap harus melaju dari 270km/jam ke 70km/jam," kata Dr Mir.

Saat pengereman, tangan pebalap harus didukung kekuatan pergelangan tangan untuk mendapatkan daya tekan lebih besar.

Bagi Alex, latihan harus menjadi kajian yang baik, saat ia bisa memacu kendaraannya, ia harus memutar lagi beberapa lap untuk mengurangi kecepatan sebelum kemudian berhenti.

"Untuk kejuaraan, saya pikir itu harus mulai lancar," kata Dr Mir.

COPYRIGHT © Otolovers.com 2016

Komentar