Audi RS7 ini kalahkan semua pebalap dan tanpa pengemudi

Audi RS7 ini kalahkan semua pebalap dan tanpa pengemudi

Jakarta (Otolovers) - Audi RS 7 concept ini memecahkan rekor lap tercepat di sirkuit Sonoma Raceway, California Amerika Serikat.

Rekor tersebut dipecahkan dengan satu keistimewaan: mobil itu dikemudikan oleh komputer, bukan oleh manusia.

Sirkuit  Sonoma sepanjang 4.050 meter "dilibas" dalam waktu 2:01.01.

"Catatan waktunya lebih bagus dibandingkan para pebalap," kata Thomas Muller, penanggung jawab pengembangan rem, setir, dan sistem asistensi pengemudi di Audi.

Audi menyebut teknologi berkendara tanpa supir itu sebagai "piloted driving".
Google, yang mengembangkan teknologi serupa, menyebut teknologi mereka "autonomous drive".

Audi RS 7 concept tersebut terus dikembangkan dan berulang kali diuji coba di sirkuit Sonoma hingga komputer dapat menemukan cara terbaik menempuh setiap sudut lintasan.

Teknologi piloted driving Audi nantinya akan dipasang untuk pertama kalinya pada kendaraan model teratas mereka, A8.

RS 7 concept tanpa manusia pengemudi itu juga sudah melalap sirkuit Hockenheimring dengan kecepatan hingga 240 km/jam.

Tahun ini, satu kendaraan piloted driving lainnya, yaitu dari model Audi A7, akan uji coba di lalu lintas sebenarnya.

A7 yang diberi nama sandi "Jack" itu pada awal tahun ini mengemudikan diri sendiri dari jalan tol di Silicon Valley ke Las Vegas, tepatnya ke acara Consumer Electronics Show (CES).

Selanjutnya Jack sudah uji coba di jalan tol Jerman (autobahn) dengan kecepatan hingga 130 km/jam. Kemudian, pada Mei, Audi A7 itu juga menunjukkan kebolehannya di lalu lintas Shanghai saat gelaran CES Asia.

Audi mengembangkan teknologi piloted driving dengan tujuan keselamatan, efisiensi waktu, dan kenyamanan. Orang di dalam kendaraan bisa lebih bebas mengatur waktunya dan bebas dari stres mengemudi.

Piloted driving yang akan dipasang di Audi A8 nantinya punya kemampuan parkir otomatis, mengemudi otomatis di jalanan macet, serta mengemudi di jalan tol dengan kecepatan dibatasi hingga 60km/jam.



 


COPYRIGHT © Otolovers.com 2015

Gallery Terkait

Komentar