Daihatsu Sigra sudah diproduksi massal, ini buktinya!

Daihatsu Sigra sudah diproduksi massal, ini buktinya!

Sebuah truk membawa empat unit Daihatsu Sigra melintas di Jalan Tol Cawang-Tanjung Priok, ruas Jatinegara, Jakarta pada Selasa (9/8/2016) sekitar pukul 13.45 WIB.

Jakarta (Otolovers) - Astra Daihatsu Motor diduga kuat sudah memproduksi secara massal mobil LCGC terbarunya Daihatsu Sigra, meskipun model MPV tujuh penumpang itu baru diperkenalkan kepada media pada 2 Agustus 2016 bersama kembarannya Toyota Calya dalam satu acara di Jakarta.

Indikasi kuat sudah diproduksinya secara massal Sigra ini terlihat dari munculnya sebuah truk ekspedisi dengan muatan Sigra dalam beberapa warna yang tertangkap kamera Otolovers.com pada Selasa, 9 Agustus 2016 sekitar pukul 13.45 WIB.

Truk dengan membawa sekitar empat unit Daihatsu Sigra melintas di Jalan Tol Cawang-Tanjung Priok tepatnya di ruas Jatinegara (fly over) dan mengarah ke Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Dari pengamatan Otolovers, empat unit Daihatsu Sigra itu terdiri dari warna merah, hitam, dan putih, dan sudah dalam kondisi siap jual atau dipasarkan karena semua komponennya tampak lengkap.
Daihatsu Sigra sudah diproduksi massal, ini buktinya!

Tampak dari dekat pengangkutan Daihatsu Sigra


Langkah cepat Daihatsu, mungkin juga Toyota, dengan memproduksi segera MPV LCGC terbarunya ini jelas merupakan strategi yang sangat bagus di tengah upayanya untuk menyaingi LCGC 7-seater di bawah Nissan, Datsun GO+.

Tidak hanya menang dalam desain interior, luas kabin, teknologi mesin, dan tersedianya varian matic, Daihatsu sepertinya juga tidak ingin ketersediaan unit ini terlambat.

Daihatsu secara diam-diam diduga kuat sudah memproduksi dalam jumlah banyak (massal) untuk mengantisipasi kemungkinan permintaan yang tinggi di segmen mobil murah ramah lingkungan (LCGC) terlebih menjelang pameran akbar GIIAS 2016 yang bakal berlangsung 11-21 Agustus ini.

COPYRIGHT © Otolovers.com 2016

Komentar