Volkswagen kurangi 30.000 karyawan di seluruh dunia

Volkswagen kurangi 30.000 karyawan di seluruh dunia

Ilustrasi: Volkswagen

Wolfburgs, Jerman (Otolovers) - Volkswagen AG berencana mengurangi 30.000 karyawan dalam beberapa tahun kedepan untuk menjaga produsen mobil Jerman ini tetap menguntungkan setidaknya tidak tertinggal jauh dengan rivalnya, Toyota Motor Corp dan General Motors Co.

Eksekutif Volkswagen akan mengurangi sekitar seperlima karyawannya dan langkah itu sudah disetujui oleh serikat pekerja perusahaan, demikian dilaporkan sejumlah media besar dunia, Jumat (18/11).

Manajemen Volkswagen, dengan dukungan krusial dari perwakilan serikat pekerja, berupaya untuk meningkatkan produktivitas sekitar 25%, meningkatkan pendapatan tahunan 3,7 miliar euro ($3,9 miliar), dan laba sebelum pajak naik 4% pada 2020, menurut Wall Street Journal.

Langkah restrukturisasi itu diambil sebagai bagian dari upaya bangkit dari dampak skandal emisi yang menyedot biaya hampir 20 miliar dolar karena tuntutan hukum dan recall sekitar 11 juta kendaraan diesel di seluruh dunia.

Pemangkasan pekerja besar-besaran ini diperlukan untuk mendorong profit sehingga Vokswagen bisa berinvestasi pada kendaraan listrik, digitalisasi dan teknologi self-driving car ditengah persaingan ketat seperti dengan Tesla Motors dan Uber Technology.

“Kami sedang menata ulang seluruh merek VW dan membuatnya sesuai dengan masa depan,” kata Herbert Diess, kepala brand VW.

COPYRIGHT © Otolovers.com 2016

Komentar