GM akan tambah line produksi SUV dengan mitranya di China

GM akan tambah line produksi SUV dengan mitranya di China

Pabrik SGM di Wuhan, China.

Wuhan (Otolovers) - SAIC General Motor Co Ltd (SGM), perusahaan patungan antara SAIC China dan General Motors, akan meresmikan satu lini produksi baru untuk SUV efisien-bahan bakar pada semester pertama 2017.

Fasilitas baru, yang dibangun di kota pusat industri China, Wuhan, akan mampu memproduksi 360.000 kendaraan per tahun, kantor berita China Xinhua melaporkan mengutip sumber perusahaan, Minggu.

Dengan fasilitas baru itu, kapasitas produksi total pabrik Wuhan SGM akan mencapai 600.000 unit. Pabrik Wuhan merupakan satu dari empat manufaktur utama SGM di China.

SGM mengatakan telah menginvestasikan 7,5 miliar yuan (1,1 miliar dolar AS) untuk lini produksi baru itu, yang pembangunan konstruksinya sudah dimulai sejak Januari 2015.

Pabrik itu didedikasikan untuk memproduksi generasi baru SUV GM Chevrolet Equinox.

Pabrik Wuhan SGM yang sekarang, mulai beroperasi pada tahun lalu dan tumbuh menjadi industri otomotif yang lebih efisien, telah menghasilkan 500.000 kendaraan dalam waktu 20 bulan sejak diresmikan.

Pabrik itu telah menghasilkan pendapatan kurang lebih 23 miliar yuan (3,4 miliar dolar AS) dalam sembilan bulan pertama tahun ini.

COPYRIGHT © Otolovers.com 2016

Komentar